A. Jurusan Manajemen ( Status Terakreditasi )
Program Pendidikan Manajemen di selenggarakan dengan tujuan menghasilkan Sarjana Ekonomi Manajemen pada jenjang Pendidikan Strata Satu ( S1 ).
Kemampuan yang dapat dicapai dalam jenjang ini adalah :
- Mampu mengelola organisasi perusahaan atau swasta, pemerintah maupun BUMN.
- Mampu menjadikan pengusaha atau enterpreneur secara mandiri maupun dengan kerja sama.
- Mampu mengelola keuangan, proses produksi, mengelola pemasaran hasil - hasil produksi, pemberian jasa konsultasi Manajemen Perusahaan, Pengaturan penganggaran perusahaan, Pengelolaan dan Pendayagunaan Sumber Daya Manusia.
- Mampu melakukan penelitian dan pengembangan.
- Mampu menyelesaikan masalah - masalah di Bidang manajemen yang terjadi di Perusahaan.
Dalam pelaksanaanya, pendidikan Manajemen Universitas Jayabaya mempunyai 5 ( lima ) konsentrasi :
- Manajemen Sumber Daya Manusia ( MSDM )
- Manajemen Keuangan ( MK )
- Manajemen Pemasaran ( MP )
- Manajemen Operasional / Produksi ( MO )
- Manajemen Syariah
- Manajemen Reksadana dan Investasi ( RI )
B. Jurusana Akutansi Jayabaya ( Status Terakreditasi )
Program Pendidikan Akutansi Jayabaya diselenggarakan dengan tujuan menghasilkan Sarjana Akutansi pada jenjang Pendidikan Strata Satu ( S1 ). Kemampuan yang dapat dicapai pada jenjang ini adalah :
- Tangguh dalam ilmu Akutansi
- Tanggap terhadap perkembangan ilmu sesuai dengan bidangnya
- Mampu melakukan pemeriksaan keungan, penyusunan laporan keuangan dan menganalisis laporan keungan, serta menginterpretasikan dan mengkomunikasikan laporan keuangan
- Mampu mendesain sistem akutansi dengan memanfaatkan komputer sebagai salah satu sarana dalam sistem akutansi mutakhir
- Mampu memberikan konsultasi khususnya dalam bidang manajemen keuangan, perpajakan, studi kelayakan dan masalah akutansi lainya.
2. Fakultas Hukum Universitas Jayabaya
Fakultas Hukum Universitas Jayabaya menyelenggarakan Program Studi Hukum dengan tujuan menghasilkan Sarjana Hukum yang :
- Menguasai Hukum Indonesia
- Menguasai dasar - dasar ilmiah dan dasar - dasar kemahiran kerja untuk mengembangkan Ilmu Hukum dan Hukum.
- Mengenal dan peka akan masalah - masalah keadilan dan masalah - masalah Hukum dalam Masyarakat.
- Mampu menganalisis masalah - masalah Hukum dalam masyarakat.
- Mampu menggunakan Hukum sebagai sarana untuk memecahkan masalah - masalah kemasyarakatan dengan bijaksana dan tetap berdasarkan pada prinsip - prinsip Hukum.
Kurikulum Fakultas Hukum Universitas Jayabaya disusun sesuai dengan perkembangan masyarakat dan dunia usaha dengan memperhatikan teori - teori ilmu Hukum dan juga aspek profesional Hukum seperti Praktek Peradilan ( legitasi ), teknik pembuatan undang - undang serta teknik pembuatan kontrak.
Program Konsentrasi atau peminatan yang ada di Fakultas Hukum Universitas Jayabaya adalah :
- Konsentrasi Hukum Kegiatan Ekonomi
- Konsentrasi Hukum Pencegahan dan Penanggulangan Kejahatan
- Konsentrasi Hukum Hubungan Negara dan Masyarakat
- Konsentrasi Hukum Transnasional / Hukum Internasional
3.Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Jayabaya
A. Jurusan Hubungan Internasional ( Status Terakreditasi )
Memilih disiplin Ilmu Hubungan Internasional sebagai spesialisasi, akan menjadikan peserta didik memahami seluk beluk hubungan antar bangsa, masyarakat internasioanl, dinamika politik internasional. Melalui Pendidikan kajian teoritis dan latihan praktis materi politik internasional, organisasi dan administrasi internasional, diplomasi, perumusan politik luar negeri, perubahan politik mancanegara, dan sejumlah materi penunjang, di bentuk sarjana yang mampu berprestasi yang mengacu kepada kebutuhan era globalisasi dan trend interdepedensi antar bangsa dan negara.
Jurusan Hubungan Internasional di Universitas Jayabaya ini, merupakan jurusan favorit bagi Mahasiswa, karena wawasan ilmu pengetahuan yang di ajarkan lebih bersifat global.
B. Jurusan Administrasi Negara ( status terakreditasi ) Universitas Jayabaya
Tujuan Pendidikan pada Jurusan administrasi Negara Universitas Jayabaya yaitu : mencetak Sarjana yang mempunyai keahlian dalam bidang Kebijakan Publik serta mampu memahami dinamika fenomena dan permasalahan administrasi negara didukung dengan keahlian di bidang perpajakan dan memiliki kerangka berfikir dan perangkat analisis yang komprehensif dalam memecahkan permasalahan - permasalahan tersebut.
Untuk mencapai tujuan di atas, Kurikulum Administrasi Negara beriorentasi pada pemecahan masalah pembangunan yang meliputi bidang - bidang :
- Organisasi
- Manajemen
- Straegi dan Kebijakan
- Metodologi
- otonomi Daerah
- Perpajakan
Fasilitas yang dimiliki Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Jayabaya antara lain :
- LAPHI
- Laboratorium bahasa ( Inggris dan Perancis )
- Laboratorium Komputer
- Jurnal Ilmiah ' PERSPEKTIF '
4. Fakultas Ilmu Komunikasi Universitas Jayabaya
Program Studi Ilmu Komunikasi Status ( Terakreditasi )
B. Konsentrasi Ilmu Hubungan Masyarakat Universitas Jayabaya
Program Studi Ilmu Komunikasi Status ( Terakreditasi )
Fakultas Ilmu Komunikasi Universitas Jayabaya mempunyai 1 ( satu ) Program Studi, yaitu Ilmu Komunikasi dengan 2 ( dua ) konsentrasi Jurnalistik dan konsentrasi hubungan masyarakat ( Public Relations ).
A. Konsentrasi Jurnalistik
Pendidikan Program Studi Ilmu Komunikasi Universitas Jayabaya konsentrasi Ilmu Jurnalistik Strata Satu ( S1 ), bertujuan mempersiapkan sarjana yang terampil menyampaikan informasi dengan cara menghimpun, mengolah, menyusun dan menyebarkan informasi secara luas dengan menggunakan media masa.
Pendidikan Program Studi Ilmu Komunikasi konsentrasi Ilmu Hubungan Masyarakat ( Public Relations ), bertujuan menghasilkan sarjana yang terampil melakukan komunikasi timbal antara lembaga dengan publik secara harmonis guna mencapai kerja sama dan saling mengerti dalam mencapai kepuasan bersama. Hubungan masyarakat penting dalam suatu organisasi, karena keberasilan suatu organisasi dalam mencapai misi dan tujuannya ditentukan oleh peranan dan kegiatan hubungan masyarakat dalam memelihara hubungan baik denga publik sasaran baik internal maupun eksternal.
5. FAKULTAS TEKNOLOGI INDUSTRI ( Terakreditasi ) Universitas Jayabaya
Fakultas Teknologi Industri ( FTI ) memiliki 6 ( enam ) Program Studi :
- Program Studi Teknik Mesin S1
- Program Studi Teknik Elektro S1
- Program Studi Teknik Kimia S1
- Program Studi Teknik Mesin D3
- Program Studi Teknik Elektro D3
- Program Studi Teknik Kimia D3
FTI Universitas Jayabaya membuka program Reguler dengan waktu kuliah pagi hari, program kuliah malam dengan waktu kuliah Sore / Malam dan Program lanjutan dengan waktu kuliah Sabtu dan Minggu. Penerimaan Mahasiswa baru dibuka setiap semester.
Program Studi FTI Universitas Jayabaya, terdiri dari 2 macam jenjang studi :
- Jenjang Strata Satu ( S1 ), harus menyelesaikan minimal 144 SKS dan mendapatkan gelar ST
- Jenjang Diploma Tiga ( D3 ) harus menyelesaikan minimal 110 SKS dan mendapatkan gelar A.Md
Laboratorium penunjang proses belajar mengajar yang langsung di kelola Fakultas adalah Lab Fisika dasar dan Lab. komputer.
6. Fakultas Teknik Sipil dan Perencanaan Universitas Jayabaya
A. Jurusan Sipil ( Status Terakreditasi )
Program Studi FTI Universitas Jayabaya, terdiri dari 2 macam jenjang studi :
- Jenjang Strata Satu ( S1 ), harus menyelesaikan minimal 144 SKS dan mendapatkan gelar ST
- Jenjang Diploma Tiga ( D3 ) harus menyelesaikan minimal 110 SKS dan mendapatkan gelar A.Md
Laboratorium penunjang proses belajar mengajar yang langsung di kelola Fakultas adalah Lab Fisika dasar dan Lab. komputer.
6. Fakultas Teknik Sipil dan Perencanaan Universitas Jayabaya
A. Jurusan Sipil ( Status Terakreditasi )
Kompetensi :
Tahap I : Mampu merancang dan membangun bangunan lantai 1 dan 2 dan bangunan tinggi
Tahap II : Mampu merancang pondasi dan Geometik Jalan Raya
Tahap III : Mampu dan merancang membangun dreinase lapangan terbang, rel kereta api.
Tahap I : Mampu merancang dan membangun bangunan lantai 1 dan 2 dan bangunan tinggi
Tahap II : Mampu merancang pondasi dan Geometik Jalan Raya
Tahap III : Mampu dan merancang membangun dreinase lapangan terbang, rel kereta api.
Fasilitas Laboratorium
- Laboratorium mekanika tanah
- Laboratorium Konstruksi Baja dan Beton
- Laboratorium Komputer dan Perancangan
- Laboratorium Jalan Raya
- Laboratorium Teknik Penyehatan
- Laboratorium Pemetaan dan Survei
B. Jurusan Teknik Arsitektur Universitas Jayabaya
Kompetensi
- Mampu merancang dan membangun bangunan lantai 1 & 2 dengan komputer grafis Autocad
- Mampu merancang Bangunan tingkat tinggi dengan komputer grafis analisis.
- Mampu merancang komplek bangunan / Kawasan Terpadu ( Pemukiman, Pergudangan, kawasan wisata, Kawasan niaga, dan Kawasan Industri. )
- Mampu merancang bangunan / kawasan dengan pertimbangan menyeluruh ( sosial Budaya Ekonomi dan Lingkungan )
7. Fakultas Psikologi ( Status Terakreditasi ) Universitas Jayabaya
Yang menarik dari Fakultas Psikologi Universitas Jayabaya adalah, karena banyak pertanyaan tentang perilaku dan permasalahan manusia yang harus dijawab oleh psikolog, sehingga tidak semua permasalahan tersebut dapat di jawab dan di selesaikan oleh ilmu yang masih sangat muda ini. Dan yang paling mearik adalah dengan mempelajari Psikologi, berarti belajar mengenai perilaku dan diri manusia, maka kita juga belajar memahami diri sendiri dan memahami orang lain.
Keunggulan - keunggulan Fakultas Psikologi Universitas Jayabaya adalah :
- Meluluskan Sarjana Psikologi yang Profesional
- Memiliki Kompetensi dalam penggunaan alat dan metode psikologi untuk penelitian maupun pelayanan jasa psikologi
- Memiliki kepekaan terhadap nilai dan permasalahan sosial yang berpengaruh terhadap tingkah laku manusia.
- Bertindak dan Bertingkah laku sesuai dengan kode etik psikologi.
8. Sekolah Tinggi Manajemen Informatika dan Komputer Jayabaya ( Status Terakreditasi )
Tujuan Pendidikan
Sekolah Tinggi Manajemen Informatika dan Komputer Jayabaya ( STMIK ) Jayabaya saat ini memiliki 2 program studi, yaitu : Manajemen Informatika ( D -3 ), dan sistem informasi ( S-1 ) kedua duanya bertujuan menghasilkan profesional informatika / komputer yang mandiri di era globalisasi. Dengan didukung penguasaan teknologi sistem jaringan berbasis internet, sehingga diharapkan lulusan STMIK Jayabaya mampu menjadi ahli - ahli teknologi informasi yang handal. Dengan didukung para pengajar yang memiliki latar belakang pengalaman profesional dibidang IT siap memberikan kemampuan terbaik.
Saat ini laboratorium komputer STMIK Jayabaya telah dilengkapi oleh :
- Sistem jarigan komputer ( Network Komputer ) berbasis windows Server 2003 serta fasilitas Internet Information System ( IIS ) dan Windows XP sebagai workstation.
- Sistem Surat Elektronik ( Elektronic Mail System ) atau e - mail berbasis Mocrosoft Exchange versi 4.0
- Sistem aplikasi data interaktif ( Database System Interactive ) menggunakan oracle 8 dan MS SQL 7 berbasis intranet maupun internet.
- Pengembangan aplikasi Internet ( Web Aplikasi Defelopment )
- Pengembangan Desain Grafis.
- Pengenalan moel - model dunia maya ( virtual reality ) menggunakan 3d Max studio
- Pemanfaatan Sistem Komunikasi Jaringan Multimedia menggunakan NetMeeting versi 3.2 antar mahasiswa maupun dosen.
9. Akademi Akutansi Jayabaya
Program Studi Akutansi
Akademi Akutansi Jayabaya merupakan akademi akutansi pertama di Indonesia yang statusnya disamakan dengan luar negeri.
Program pendidikan pada Akademi Akutansi Jayabaya dimaksudkan untuk mendidik Mahasiswa terampil di bidang Akutansi pada level Diploma Tiga ( D3 ). Proses pendidikan pada akademi Akutansi Jayabaya memiliki :
- Materi Pendidikan diarahkan 60% praktek dan 40% teori
- Tenaga pengajar terdiri dari tenaga profesional ( praktisi ) dan tenaga edukatif yang berpengalaman dalam bidangnya.
- Lab. Akutansi dan Komputer Akutansi diarahkan agar Mahasiswa terampil dalam melakukan pekerjaan akutansi baik secara manual maupun secara komputerisasi.
10. Akademi Majemen Perusahaan Jayabaya
Program Studi Manajemen ( Status Terakreditasi )
Akademi Manajemen Perusahaan Jayabaya merupakan lembaga Pendidikan Tinggi yang menyelenggarakan Program Diploma Tiga ( D3 ) dibidang manajemen terakreditasi / Badan Akreditasi Nasional Perguruan Tinggi ( BAN - PT ). Dengan kepercayaan tersebut, lembaga Pendidikan ini terus berusaha untuk dapat menghasilkan lulusan yang berkualitas.
Posting Komentar